Berita Religi

Pilgub Jateng, Partai Buruh Janjikan 10 Juta Suara Karyawan untuk Luthfi-Yasin

IMG 20241104 WA0062

SEMARANG, Mantranews.id – Partai Buruh menargetkan bisa meraup sekitar 10 juta suara karyawan untuk menambah perolehan suara pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur nomor urut 02, Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maemoen alias Gus Yasin di Pilgub Jawa Tengah (Jateng) 2024. Adapun strategi yang disiapkan melalui pendekatan campaign para kader atau simpatisan di setiap industri atau tempat kerja.

Ketua Exco Partai Buruh Jateng, Aulia Hakim, telah mengintruksikan para kader di 35 kabupaten/kota untuk membantu memenangkan paslon Luthfi-Yasin. Sebab, bila nanti paslon 02 terpilih, poin pertama yang akan ditagih yakni menaikan upah buruh 8% sampai 10%.

“Insyaallah kenaikan upah 8-10 persen terwujud. Maka Partai Buruh wajib memilih dan memenangkan Luthfi-Yasin. Kita punya strategi unik yang tidak dimiliki partai lain, yaitu ‘Salam Satu Pabrik’, jadi keluar pabrik kita langsung sosialisasi salam itu. Terus ada ‘Salam Satu Pintu’. Modal kita dua itu dengan militansi dan kesolidan bersama,” kata Aulia seusai Rapar Kerja Daerah (Rakerda) Partai Buruh di Hotel Noormans Semarang, Minggu (3/11/2024).

Melalui strategi tersebut, lanjut Aulia, setidaknya Partai Buruh harus bisa menarik 2/3 dari total target angkatan kerja di Jateng. Adapun bila merujuk data Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah 2023, total masyarakat yang berstatus bekerja mencapai angka 19.988.875 orang.

“Data BPS sekitar 19 juta menang, tetapi data resmi dinas provinsi [Jateng] itu hanya 3 juta di manufaktur. Tapi setidaknya asumsi bisa 2/3 saja sumbang suara plus keluarga [masing-masing pekerja], kita bisa dapat 10 juta suara. Maka harus gerak cepat ini sosialisasi,” ujarnya.

Meski memiliki target 10 juta suara angkatan kerja yang harus diraup, Aulia mengeklaim telah mengantongi sekitar 5 juta suara kaum buruh. Angka itu, didapat dari anggota Partai Buruh di 35/kabupaten/kota sampai simpatisan partai.

“Partai Buruh punya 10 elemen, konfengerasi paling besar. Dari data internal kita KSPI [konfederasi serikat pekerja Indonesia], ada 150.000, tambah sembilan elemen lainya, kali kan setidaknya punya 2 keluarga jadi 2 juta, ya pegang 5 juta suara lah,” klaimnya yang juga menjabat sebagai Sekretaris KSPI Jateng. (Riz/Bas-Mantranews)