Berita Politik

Bapemperda DPRD Pati Gelar Public Hearing Penyelarasan Perda Pariwisata

Public Hearing

PATI, Mantranews.id Bapemperda DPRD Kabupaten Pati mengadakan public hearing dalam rangka penyelarasan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 8 Tahun 2013 tentang Penyelenggaraan Pariwisata, Jumat (23/5/2025).

Ketua Bapemperda DPRD Pati Danu Ikhsan mengatakan, fokus utama public hearing tersebut berkaitan dengan tempat hiburan malam alias karaoke yang semakin menjamur di Kabupaten Pati.

“Jadi hari ini kami DPRD Pati melalui Bapemperda mengadakan public hearing dalam rangka menyelaraskan Perda Pariwisata,” ucap Danu.

Dari public hearing tersebut, kata Danu, muncul sejumlah masukan. Mulai dari aturan jarak tempat karaoke, jam operasional, hingga penertiban tempat karaoke yang tidak berizin.

Masukan-masukan tersebut dinilai Danu sangat penting untuk menyamakan persepsi dengan masyarakat akan pentingnya payung hukum Perda Pariwisata. (ARIF FEBRIYANTO – Mantranews.id)