PATI, Mantranews.id – Mantan Bupati Pati dua periode, Haryanto, kini menjabat sebagai anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan periode 2024–2029. Ia sebelumnya memimpin Kabupaten Pati pada periode 2012–2017 dan 2017–2022.
Ia menceritakan perjalanan politiknya menuju Senayan dalam sebuah podcast yang sempat viral. Ia mengatakan peralihan dari jabatan eksekutif ke legislatif bukanlah hal yang mudah.
Usai mengakhiri masa jabatannya sebagai Bupati Pati pada 2022, Haryanto yang saat itu menjabat Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Pati mengaku mendapat banyak tawaran dari partai politik untuk maju pada Pemilu 2024. Dari sejumlah tawaran tersebut, ia akhirnya memutuskan bergabung dengan PDI Perjuangan.
“Saya ikhtiar sholat istikharah, saya mantep berani maju. Sebelumnya saya sudah ada dengan PDI, pada saat itu yang menawari masuk partai besar itu banyak dan dijanjikan nomor urut satu. Saya mimpi yang pertama ketemu Bu Mega, tidak sekali itu. Mimpi lagi ketemu lagi, berarti yang saya pilih harus PDI,” ungkapnya.
Selama masa kampanye ke desa-desa, Haryanto mengaku mendapat dukungan luas dari masyarakat, termasuk dorongan agar dirinya kembali maju sebagai Bupati Pati. Namun, karena terbentur aturan dan ingin tetap mengabdi kepada masyarakat, ia memilih fokus mengikuti Pemilu Legislatif 2024.
Dengan dukungan masyarakat dan relawan di Kabupaten Pati, Rembang, Blora, hingga Grobogan, ia akhirnya terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2024–2029.
“Saya masih menjalin hubungan persaudaraan dengan relawan di setiap kecamatan dan desa. Tiap kali turun ke lapangan disuruh nyalon bupati lagi malah. Banyak yang bilang, nyalon (bupati) lagi pak. Tapi saya jawab, ngga bisa, sudah dua periode, sadar dirilah,” imbuhnya.
Ia juga menyampaikan bahwa salah satu persoalan utama yang banyak dikeluhkan warga saat ia turun ke lapangan adalah masalah pupuk. Selain itu, berbagai persoalan lain turut ia tampung untuk diperjuangkan sesuai tugasnya sebagai wakil rakyat di tingkat pusat. (Arif Febriyanto – Mantranews.id)


